JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Luar Negeri, Sugiono menyebut Kemlu masih memantau soal kabar keikutsertaan atlet Israel dalam Kejuaraan Dunia Senam Artistik. <br /> <br />Menlu Sugiono menyatakan, yang menyelenggarakan acara tersebut adalah Persani. <br /> <br />Sementara soal proses dan permintaan izin kedatangan atlet asal Israel tidak berada pada Kementerian Luar Negeri. <br /> <br />Terkait izin atlet Israel untuk ikut berpartisipasi di Kejuaraan Dunia Senam Artistik yang diselenggarakan di Indonesia akan ditentukan oleh pihak yang mengeluarkan visa, bukan oleh Kementerian Luar Negeri. <br /> <br />Sementara itu, Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung mengimbau agar visa atlet Israel yang akan mengikuti Kejuaraan Dunia Senam di Jakarta tidak perlu dikeluarkan. <br /> <br />Pramono menyatakan, selaku Gubernur DKI, untuk saat ini dirinya tidak mengizinkan kedatangan atlet Israel ke Jakarta karena dapat memicu kemarahan publik. <br /> <br />Gubernur mengimbau agar pihak yang mengundang atlet Israel untuk berpikir ulang. <br /> <br />Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025 menurut rencana digelar di Indonesia Arena, Jakarta pada 19 hingga 25 Oktober mendatang. <br /> <br />Baca Juga Jawab Menlu Sugiono soal Kabar Atlet Senam Israel akan Tanding di Indonesia di https://www.kompas.tv/nasional/621886/jawab-menlu-sugiono-soal-kabar-atlet-senam-israel-akan-tanding-di-indonesia <br /> <br />#menlu #pramonoanung #atletisrael <br /> <br />_ <br /> <br />Sahabat KompasTV, apa pendapat kalian soal berita ini? Komentar di bawah ya! <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/622120/tak-izinkan-atlet-israel-ke-jakarta-pramono-anung-visanya-gak-usah-dikeluarin-aja-kompas-petang
